Cara Mengatasi Android Sering Download Sendiri Ketika Tersamsung ke Internet

Cara Mengatasi Android Sering Download Sendiri – Bukan menjadi rahasia lagi, sekarang Android memiliki banyak pengguna dan bahkan sudah menjadi kebutuhan bagi setiap orang termasuk Anda, berbicara mengenai android apakah Anda pernah mengalami android download aplikasi sendiri ketika tersambung ke internet? tentunya ini masalah yang tidak boleh dibiarkan.

Kenapa saya bilang tidak boleh dibiarkan? karena ketika Android mengunduh aplikasi atau game maka secara otomatis kuota internet Anda juga akan cepat berkurang apalagi file yang di download memiliki ukuran cukup besar dan tentunya itu menguras kuota.

Ini adalah salah satu alasan Anda untuk mengetahui penyebab android download sendiri serta mengetahui bagaimana cara mengatasinya, biasanya yang didownload secara otomatis adalah aplikasi dan game baik itu offline atau pun online, untuk menghentikan android install aplikasi sendiri Anda bisa mencoba tips yang akan saya berikan dibawah ini:

Cara Mengatasi Android Download Aplikasi Sendiri

Penyebabnya bervariasi, bisa karena ponsel Anda terserang virus, atau karena pengaturan perangkat yang mengizinkan akses download otomatis dan penyebab lainnya yang belum banyak diketahui orang.

Menonaktifkan Update Aplikasi Otomatis di Playstore

Permasalahan pertama yaitu aplikasi dan game akan secara otomatis memperbarui ketika tersambung ke internet terutama ketika Anda sedang menggunakan wifi.

Pada google playstore ada sebuah pengaturan yang dapat mengizinkan memperbarui aplikasi secara otomatis ketika tersambung ke jaringan wifi atau data seluler, tetapi biasanya update otomatis ini akan berjalan hanya ketika Anda tersambung internet menggunakan wifi, karena pengaturan defaultnya hanya berlaku ketika Anda mengakses internet menggunakan wifi saja.

Untuk mengaktifkan dan menonaktifkan opsi update otomatis pada playstore sangatlah mudah, pertama yang harus Anda lakukan adalah membuka aplikasi playstore, lalu pergi ke pengaturan lalu klik opsi dengan tulisan ” Update aplikasi secara otomatis” dan Anda harus memilih jangan update aplikasi secara otomatis lalu klik selesai.

android download aplikasi sendiri

Gambar diatas adalah contoh untuk menonaktifkan fitur perbarui otomatis pada playstore, Anda juga bisa mengatur fitur ini aktif ketika menggunakan jaringan apapun (wifi dan data seluler) ataupun hanya wifi saja.

Menonaktifkan Download Manager di Android

Hampir semua Android pasti dilengkapi dengan fitur download otomatis dan biasanya ketika ada aplikasi atau game yang versi barunya tersedia, tetapi bagi Anda yang merasa terganggu dengan fitur ini nyatanya bisa dinonaktifkan kok.

Untuk hp Android versi Lollipop keatas Anda bisa membuka pengaturan > aplikasi > download manager > Nonaktifkan maka Anda tidak akan diganggu lagi dengan notifikasi atau lambang download aplikasi pada status bar Android dan kuota intetnet Anda juga menjadi lebih irit.

Mencopot Aplikasi Yang Mencurigakan

Inilah salah satu alasan kenapa Anda tidak boleh asal saat memasang aplikasi di Android, karena banyak kejadian android menjadi error setelah menginstall aplikasi yang sumbernhya tidak jelas, bukannya bermanfaat tetapi malah menanam virus pada android Anda.

Karena tidak sedikit para developer tidak bertanggung jawab melakukan hal ini, biasanya mereka mengambik keuntungan dengan memasang virus iklan atau Adsware yang menyebabkan seringnya muncul iklan di layar Android dan juga sering download sendiri.

Untuk mengecek aplikasi mencurigakan Anda bisa melihat di pengaturan > aplikasi, lihat sekiranya ada atau tidak aplikasi yang terinstall namun Anda tidak merasa pernah menginstall aplikasi tersebut, biasanya aplikasi berbahaya tidak memiliki Icon atau hanya icon bawaan Android saja, contohnya seperti gambar ini:

Android Download Sendiri

Sebagai contoh aplikasi com.bala.bala seperti diatas, mencurigakan bukan? namanya juga aneh dan pasti Anda akan langsung mencurigai itu, nah coba cari aplikasi yang mencurigakan dan jika ditemukan langsung copot (uninstall).

Menggunakan Antivirus

Penyebab android download sendiri yang lainnya adalah karena virus, ya! sekarang ini sudah banyak jenis virus yang dapat menyerang sistem perangkat Android Anda dan mayoritas malware tersebut akan mengakibatkan dampak buruk jika tidak segera dilenyapkan.

Banyak cara untuk menghilangkan virus di Android salah satunya adalah dengan menggunakan aplikasi antivitus yang sudah banyak tersedia di google play store, Anda bisa scan virus dan jika ada yang terdeteksi bisa segera di hapus.

Baca: 10 Antivirus Terbaik Untuk PC Dijamin Malware Punah

Aplikasi antivirus juga bertujuan untuk mencari virus dan aplikas yang mungkin sudah diisi malware yang dapat berakibat buruk pada Android Anda termasuk sering download sendiri.

Baca Juga:

Akhir Kata

Kesimpulannya, Anda bisa dengan mudah mencoba beberapa tips yang sudah saya berikan diatas, semoga cara mengatasi android download sendiri ketika tersambung ke internet bermanfaat untuk Anda dan pembaca lainnya, terimakasih.

Satu pemikiran pada “Cara Mengatasi Android Sering Download Sendiri Ketika Tersamsung ke Internet”

Tinggalkan komentar