Cara Mengatasi Sayangnya Aplikasi Telah Berhenti di Xiaomi

Cara Mengatasi Sayangnya Aplikasi Telah Berhenti di XiaomiHallo kawan! Selamat datang di blog Tengku Tutorials, kali ini Tengku akan membahas artikel mengenai masalah pada hp xiaomi. Apakah Anda pernah ketika membuka aplikasi atau game, tiba tiba ada pemberitahuan ” Sayangnya Aplikasi Telah Berhenti? ” hal ini bisa terjadi karena beberapa sebab, dan biasa terjadi di berbagai merek Android salah satunya adalah Xiaomi, Tengku akan membahas artikel cara mengatasi masalah ini.
Jika Anda pengguna Xiaomi berarti Anda cocok membaca artikel ini, karena artikel ini ditujukan untuk hp xiaomi yang mengalami masalah seperti ini yaitu terkadanh tiba tiba aplikasi keluar atau Force Close sendiri dan muncul pesan ” Sayangnya Aplikasi Telah Berhenti ” masalah ini sering terjadi di aplikasi Youtube atau aplikasi aplikasi lainnya.
Memang setiap smartphone memiliki kekurangan masing masing, seperti hp xiaomi yang terkadang masih ada Bug didalamnya yang menyebabkan masalah masalah tertentu, seperti masalah yang satu ini,  sebenarnya masalah ini tidak hanya terjadi di hp xiaomi saja, karena masalah ini umum sering terjadi di hp yang lainnya, biasanya disebabkan karena aplikasi yang terinstal bermasalah.
Sayangnya keamanan telah berhenti xiaomi, cara menghilangkan bug di xiaomi, cara mengatasi send bug report to mi for analysis, cara membersihkan bug pada Android, sayangnya proses com android systemui telah berhenti, cara melapor bug ke mi, mengatasi sayangnya pemasangan paket telah terhenti.
Diatas adalah beberapa kata kunci yang banyak orang cari khususnya pengguna Xiaomi, karena kata kunci diatas berhubungan dengan masalah pada hp xiaomi, nah dilihat dari kata kunci diatas, berarti tidak hanya Anda yang mengalami masalah ” aplikasi telah berhenti ” di hp xiaomi Anda, disini Tengku Tutorials akan membahas artikel mengenai cara mengatasi masalah tersebut, Anda sudah penasaran? Yuk simak artikelnya baik baik.

Cara Mengatasi Sayangnya Aplikasi Telah Berhenti di Xiaomi

Ada beberapa sebab kenapa masalah ini terjadi di hp xiaomi Anda, tapi tenang saja, cara ini tidaklah sulit, Tengku yakin Anda bisa mengatasi masalah ini sendiri dengan cara cara yang sudah Tengku sediakan, yuk baca baik baik oke kawan :

1. Hapus Cache Aplikasi


Jika Anda mengalami masalah aplikasi yang tiba tiba keluar sendiri atau force close dengan meninggalkan pesan ” sayangnya aplikasi telah berhenti ” Anda harus menghapus Cache aplikasi yang berhenti tersebut, misalkan aplikasinya adalah aplikasi Youtube, maka Anda harus menghapua Cache aplikasi Youtube dipengaturan aplikasi, dan coba buka aplikasinya lagi.

2. Hapus Data Aplikasi


Cara mengatasi sayangnya aplikasi telah berhenti di xiaomi

Cara ini tidak jauh beda dengan cara yang pertama, namun jika cara pertama masih belum bisa mengatasi masalah ini, Anda bisa mencoba cara yang satu ini, yaitu dengan menghapus data aplikasi yang berhenti tersebut, cara ini untuk menghindari jika aplikasi terlalu kebanyakan data sehingga sering berhenti sendiri, caranya sama, Yaitu dipengaturan aplikasi dan pilih aplikasi yang ingin Anda hapus datanya.

3. Restart Xiaomi Anda


Yang ketiga yang bisa Anda coba Adalah dengan cara menyalakan ulang atau Restart Xiaomi Anda, cara ini bertujuan untuk mencegah dan merefresh sistem Android xiaomi Anda, karena dengan merestart sama saja Anda merefresh atau menyegarkan sistem dan aplikasi yang terinstal di xiaomi Anda.

4. Copot Dan Instal Ulang Aplikasi


Cara diatas masih belum bisa mengatasi aplikasi yang tiba tiba berhenti sendiri? Jika belum bisa, Anda bisa melakukan cara yang satu ini, yaitu dengan cara mencopot dan menginstal ulang aplikasi yang sering berhenti, setelah diinstal ulang, coba buka aplikasinya apakah berhenti sendiri atau tidak, jika tidak berarti cara ini berhasil.

5. Update Xiaomi Anda


Bug pada hp xiaomi 60% disebabkan karena sistem xiaomi yang sudah lawas dan belum diperbarui lagi, ini menyebabkan aplikasi dan sistem tidak bekerja secara sempurna, salah satunya adalah aplikasi berhenti sendiri.
Untuk mengatasi masalah ini, Anda harus Update sistem xiaomi Anda, biasanya jika Update tersedia akan ada notifikasi distatus bar, jangan lupa sebelum Update baterai harus full, data seluler menyala dan kuota internet mencukupi, hal ini bisa menghilangkan Bug pada hp xiaomi Anda.

6. Bersihkan Aplikasi Latar Belakang


Ketika Anda menjalankan aplikasi dan Anda keluar dari aplikasi tersebut, pada dasarnya aplikasi tersebut masih berjalan dilatar belakang, dan jika terlalu banyak aplikasi yang berjalan dilatar belakang membuat hp xiaomi Anda lemot, Lag, Hang dan menyebabkan aplikasi aplikasi tertentu tidak berjalan sempurna.

7. Gunakan Aplikasi Clean Master


Jika Anda tidak bisa membersihkan file sampah yang tersimpan di xiaomi Anda, Anda bisa memanfaatkan aplikasi Clean Master yang berfungsi mendeteksi file file sampah yang tersimpan di hp xiaomi Anda, dengan membersihkan sampah akan membuat hp bekerja lebih maksimal lagi.

8. Scan Virus


Jangan pernah abaikan virus yang menyerang Xiaomi Anda, virus bisa masuk dari aplikasi aplikasi tertentu, kebanyakan virus adalah merusak sistem Android Anda, bisa juga menyebabkan kesalahan kesalahan pada saat Anda menjalankan aplikasi tertentu.
Untuk mengetahui apakah xiaomi Anda ada virusnya atau tidak, Anda bisa menggunakan aplikasi Antivirus yang bisa Anda download di playstore, aplikasi ini berfungsi menscan dan menghapus virus yanh tertanam di Android xiaomi Anda.

9. Jangan Instal Aplikasi BETA


Apa itu aplikasi BETA? Adalah aplikasi yang belum selesai pembuatannya, aplikasi Beta tidak akan berjalan sempurna karena pembuatannya yang belum selesai, jadi pastikan aplikasi yang berhenti adalah bukan aplikasi BETA ya kawan!

10. Download Aplikasi Resmi


Sekarang banyak situs download aplikasi diGoogle, aplikasinya memang mirip sekali dengan aplikasi yang ada di playstore, namun terkadang aplikasi bukan dari tempat resminya adalah aplikasi tidak berkualitas, atau bisa juga Cloningan, jadi pastikan Anda mendownload aplikasi original ya kawan!

11. Update MIUI


Jangan lupakan ini, Anda juga harus selalu update jika tersedia notifikasinya, karena dengan memperbarui maka akan mengurangi bug bug yang tersimpan di Xiaomi Anda.

12. Perbarui Aplikasi


Anda masih menggunakan aplikasi versi lawas? Maka segera perbarui! Karena bisa jadi aplikasi lawas yang Anda instal sudah penuh dengan bug bug yang menyebabkan aplikasi tertentu tidak berjalan dengan sempurna, jadi pastikan Anda menginstal aplikasi terbaru ya kawan!

13. Gunakan Aplikasi Versi Lama


Nah jika notifikasi sayangnya aplikasi telah berhenti muncul setelah Anda memperbarui aplikasi, maka Anda harus kembali ke aplikasi versi sebelumnya, karena bisa jadi aplikasi versi baru pembuatannya belum rampung dan masih ada masalah masalah tertentu, solusinya coba Anda kembali ke versi sebelumnya.

14. Download OBB Dari Aplikasinya


Jika Aplikasi telah berhenti adalah Game, biasanya game memiliki file terpisah yang harus didownload, yaitu filenya bernama OBB, jika Anda mendownload file OBB dari situs yang berbeda, maka bisa jadi file tersebut tidak cocok, jadi disarankan mengunduh file OBBnya langsung dari aplikasinya, agar aplikasi berjalan sempurna, tidak berhenti sendiri.

15. Pengaturan Pabrik


Selanjutnya ada cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi bug bug pada hp xiaomi Anda, yaitu dengan memilih Hard Reset atau Pengaturan Pabrik, nah cara ini bisa menghapus seluruh file yang tersimpan di hp Anda, bahkan virus bisa juga hilang dengan Pengaturan Pabrik.
Yang Harus Anda ketahui sebelum melakukan Pengaturan Pabrik jangan lupa cadangkan Anda terlebih dahulu ke kartu memori atau ke flash disk karena semua data yang tersimpan di penyimpanan internal Anda akan hilang.

16. Flashing


Cara ini bisa dibilang cara yang ampuh tapi agak ribet, dengan melakukan flashing dijamin akan menghilangkan semua Bug Bug yang ada pada hp xiaomi Anda, nah untuk melakukan flashing Anda harus menggunakan PC atau komputer, atau bisa juga lakukan flashing di konter hp biasanya biayanya sekitar 50K , harga ini cukup murah.
Demikian artikel singkat yang bisa Tengku Tutorials bagikan untuk Anda, cara diatas insyallah bisa mengatasi masalah aplikasi aplikasi yang berhenti tiba tiba di hp xiaomi Anda, coba cara diatas satu per satu ya kawan! Jangan lupa baca artikel menarik lainnya hanya di Tengku Tutorials! Terimakasih sudah berkunjung, dan selamat beraktivitas kembali.

Satu pemikiran pada “Cara Mengatasi Sayangnya Aplikasi Telah Berhenti di Xiaomi”

Tinggalkan komentar